Beriklan di Blog Ini? .
MURAH DAN MUDAH.
Info Lebih Lanjut [ KONTAK KAMI]

Penyajian Data Statistika dengan Tabel Distribusi Frekuensi

Salah satu bagian dari proses statistika adalah menyajikan data. Bentuk penyajian data ini bisa dilakukan dengan berbagai cara baik itu dalam bentuk tabel ataupun grafik diagram; histogram, diagram batang, diagram kotak garis dan lainnya.

Pada halaman ini akan diuraikan bagaimana menyajikan data dengan tabel untuk data tunggal dan data berkelompok.

Penyajian Data dengan Tabel data Tunggal

Data tunggal dapat disajikan dalam tabel distribusi frekuensi tunggal. Perhatikan ilustrasi data nilai Kimia 30 siswa di bawah ini,
6, 6, 8, 8, 5, 6
7, 8, 6, 8, 7, 7,
6, 6, 6, 7, 7, 7,
7, 7, 5, 5, 7, 7,
7, 7, 8, 6, 6, 6,

Berdasarkan data di atas, anda bisa identifikasi bahwasanya,
  1. nilai 5 terdapat 3 orang, artinya frekuensi dengan nilai ini  $ f = 3 $
  2. nilai 6 terdapat 10 orang, artinya frekuensi dengan nilai ini  $ f = 10 $
  3. nilai 7 terdapat 12 orang, artinya frekuensi dengan nilai ini  $ f = 12 $
  4. nilai 8 terdapat 5 orang, artinya frekuensi dengan nilai ini  $ f = 5 $
Jika dipindahkan ke dalam tabel distribusi frekuensi maka akan menjadi,
Tabel Distribusi Frekuensi - marthamatika.com
Keteranga: Turus/Tally menyatakan banyaknya data. Misalnya jika anda melihat perhitungan pemungutan suara, biasanya menggunakan turus ini.

Tabel Distribusi Frekuensi Data Kelompok

Pada kasus data yang lebih dari n>30, akan lebih baik disajikan dengan tabel distribusi frekuensi kelompok. Data akan disusun dalam rentang kelas tertentu. Semisal berat badan, pada kelas rentang 40-45.

Adapun langkah menyusun tabel distribusi data kelompok,
  1. Hitunglah jangkauan. J = Data Max- Data Min
  2. Tentukan banyak kelas menggunakan Rumus Sturgess.   K = 1 + 3,3 log n  dengan  n adalah banyak data. Lakukan pembulatan ketika anda menemukan hasil berkoma
  3. Hitung interval kelas:  $ I = \frac{J}{K} $ (gunakan pembulatan ke atas jika hasil berkoma)
  4. Menentukan batas kelas dimana data paling kecil sebagai batas bawah kelas paling bawah, dan paling besar (data max) sebagai batas atas kelas paling atas
  5. Kelompokkan data pada kelas yang telah tersedia.
Perhatikan ilustrasi data berat badan siswa di bawah ini.
25 74 43 37 51 53 39
48 32 46 27 43 46 25 
47 55 60 58 46 44 63 
41 40 58 16 36 21 42 
66 28 56 50 21 56 55 
25 74 43 37 51 53 39

Mari dilanjutkan untuk membuat tabel distribusi frekuensi berkelompok dari data di atas.
1) Menghitung jangkauan
(J) = $ X_\text{Data max}- X_\text{Data min} = 74 - 16 = 58$

2) Menghitung banyak kelas
(K) $ = 1 + 3,3 \log n = 1 + 3,3 \log 35 = 6,095 $ dibulatkan menjadi "6"

3) Menentukan Panjang Interval
$ I = \frac{J}{K} = \frac{58}{6} = 9,67 $ dibulatkan menjadi 10.

4) Batas Kelas
Karena nilai Minimum 16 maka batas bawah kelas dimulai dengan 16. Sementara nilai Maksimum 74. 
Kelas yang didapat.
16 - 25, 
26 - 35, 
36 - 45, 
46 - 55, 
56 - 65, 
66 - 75
Benar bukan terdapat  kelas pada data ini (sesuaikan dengan langkah 2)

5) Lakukan pengelompokkan data.
masing masing data dikelompokkan, data tersebut berada di kelas yang mana. Lakukan dengan turus agar memudahkan anda.
Selanjutnya silakan baca penyajian data lainnya di halaman Macam Macam Cara Penyajian Data



Jadilah Komentator Pertama untuk "Penyajian Data Statistika dengan Tabel Distribusi Frekuensi"

Post a Comment